Kuatkan Fondasi Integritas, KPU Kepri Gelar Rakor SPIP dan Manajemen Risiko
KPU Provinsi Kepulauan Riau menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) mengenai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), Manajemen Risiko, dan Pembangunan Zona Integritas (ZI). Kegiatan ini dilaksanakan Hybrid secara daring dan luring, di Rumah Pintar Pemilu (RPP). Senin, (10/11/2025).

Kegiatan ini dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Kepulauan Riau, Indrawan Susilo Prabowoadi, dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini merupakan tindaklanjut hasil pelaksanaan kegiatan yang telah dihadiri Divisi Hukum dan pengawasan, serta mengapresiasi pelaporan SPIP yang telah disampaikan setiap bulannya. Namun demikian diperlukan evaluasi bulanan dan refleksi atas pelaporan SPIP yang rutin, karena ini bukan hanya rutinitas, tetapi mengandung pertanggungjawaban hukum dan moral. KPU Provinsi bertugas melakukan verifikasi berjenjang SPIP KPU Kab/Kota.
Ia menekankan pentingnya Manajemen Risiko sebagai bagian integral dari akuntabilitas instansi.
Rapat koordinasi ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi, pemahaman, dan komitmen seluruh jajaran Komisi Pemilihan Umum dalam menerapkan tata kelola pemerintahan yang efektif, transparan, akuntabel, serta berintegritas melalui penguatan pelaksanaan SPIP, manajemen risiko, dan pembangunan Zona Integritas di seluruh satuan kerja Komisi Pemilihan Umum.
KPU Provinsi Kepri menghadirkan narasumber dari Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kepri, Rudy Siswanto, selaku Koordinator Pengawas Instansi Pemerintah Pusat Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan yang memaparkan materi terkait Manajemen Risiko.
Dengan berbekal road map manajemen risiko yang sudah dimiliki, organisasi harus mampu mengukur dan menjawab permasalahan secara proaktif untuk mengantisipasi situasi di masa depan. Perlunya tindaklanjut penyelesaian seluruh temuan, terutama dari BPK, yang sangat krusial. Penyelesaian temuan ini adalah kunci untuk berpeluang mengikuti pembangunan Zona Integritas (ZI), yang dampaknya meliputi peningkatan tunjangan pegawai dan tunjangan kinerja pada pimpinan.
Turut Hadir secara luring Anggota KPU Provinsi Kepulauan Riau, Muhammad Sjahri Papene, Ferry M Manalu, Priyo Handoko, Jernih Milyati Siregar, didampingi Plh Sekretaris, Zicko Soulanick Mauristha, beserta seluruh Satuan Tugas (Satgas) SPIP KPU Provinsi Kepri. Turut Hadir secara daring, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Kepulauan Riau, beserta jajaran sekretariat yang menjadi satgas SPIP.
Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan seluruh satuan kerja KPU di Kepulauan Riau dapat menyelaraskan pemahaman dan langkah strategis dalam mencapai target akuntabilitas, mitigasi risiko, dan sukses dalam upaya mewujudkan Zona Integritas.
-Humas KPU Kepri-